Restorasi Kebenaran Objektif: Suatu Tinjauan Akan Konsep Kebenaran Posmodernisme Menurut Kekristenan
Abstract
Perubahan wawasan dunia yang terjadi dari masa ke masa memberikan dampak yang luar biasa. Mula-mula perubahan wawasan dunia ini dapat dilihat pada masa reformasi. Reformasi memberikan satu perubahan yang besar di dalam dunia kekristenan terutama berkaitan dengan Tuhan. Pada abad pertengahan, para teolog banyak memberikan kompromi pada pandangan teosentris yang membuat pandangan mereka lebih mengarah kepada antroposentris daripada teosentris. Ketika gerakan Reformasi mulai muncul, mereka mengembalikan perspektif akan teosentris yang tepat. Mereka tidak menempatkan pandangan antroposentris sebagai titik awal dari teologi, melainkan mereka melihat pada penyataan Allah terlebih dahulu sebagai petunjuk seluruh kehidupan. Namun, setelah dari masa reformasi ini, terjadi pergerakan wawasan dunia yang selanjutnya, yaitu masa pencerahan.